Sabtu, 28 Juni 2014

Aljazair Menandatangani Kontrak untuk tambahan Dua Kapal Selam Kilo


IMD - Aljazair telah menandatangani kontrak untuk pembelian dua kapal selam diesel-elektrik kelas kilo Project 636 Varshavyanka ('Improved Kilo') yang akan dibangun oleh Admiralty Shipyards di St Petersburg, Rusia.

"Tanggal dimulainya pembangunan dua kapal selam untuk pelanggan asing (Aljazair) telah ditentukan, kontrak sedang berlangsung," kata kantor berita Rusia ITAR-TASS mengutip direktur jenderal Admiralty Shipyards Alexandre Bouzakov pada tanggal 26 Juni.



Bouzakov tidak memberikan rincian lebih lanjut, tetapi ITAR-TASS mengutip sumber industri pertahanan Rusia yang membeberkan bahwa kapal selam pertama akan diserahkan pada tahun 2018.

Aljazair menandatangani kontrak di tahun 2006 untuk membeli dua kapal selam Project 636, yang diserahkan pada tahun 2010 dan kini kapal tersebut berpangkalan di Mers-el-Kebir di barat laut Aljazair bersama dengan dua kapal selam Kilo Project 877 yang diperoleh pada tahun 1980-an.

Sumber : jane's.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar