Selasa, 22 November 2016

AS: S-400 dan Iskander di Kaliningrad akan Ganggu Stabilitas Eropa



Penyebaran sistem rudal pertahanan udara S-400 dan kompleks rudal Iskander oleh Rusia ke wilayah Kaliningrad mendapat respons dari Amerika Serikat. Pentagon menilai keputusan itu akan mengganggu stabilitas di Eropa.

Juru Bicara Pentagon, John Kirby mengakui adalah hak Rusia untuk menempatkan kekuatan militer di wilayahnya sendiri, tetapi pihaknya tidak bisa menutup mata hal itu akan berpengaruh ke negara-negara lain.

“Meskipun kami memahami bahwa Rusia memiliki hak untuk mengirimakn kekuatan nuklir dan konvensional di wilayahnya sendiri, penyebaran Iskander dan S-400 ke Kaliningrad akan mengganggu stabiltias keamanan Eropa,” kata Kirby.

Rusia akan mengerahkan sistem rudal pertahanan anti-pesawat S-400 dan Iskander di Kaliningrad. Kepala Komite Pertahahan Majelis Tinggi Parlemen Rusia, Viktor Ozerov kepada RIA Novosti Senin 21 November 2016 mengatakan hal ini dilakukan sebagai respons terhadap penempatan sistem rudal Amerika Serikat di Eropa.



“Untuk mengatasi ancaman ini, kami akan dipaksa untuk memperkuat pertahanan udara dan rudal kami di vektor barat akan disebarkan sebagai sarana tambahan untuk mempertahankan infrastruktur komando dan kontrol yang relevan,” kata Ozerov.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar